Penerapan Metode Analytic Network Processdalam Analisis Perbaikan Kriteria Kinerja Manajemen Bidang Kesehatan

  • Citra Wiguna Institut Teknologi Telkom Purwokerto
  • Dennis Eka Saputra Institut Teknologi Telkom Purwokerto
Keywords: Analytic Network Process, perbaikan kriteria

Abstract

Rumah Sakit merupakan salah satu sektor yang berkaitan langsung dengan kehidupan masyarakat, rumah sakit dituntut untuk mampu memberikan pelayanan yang bermutu sesuai dengan standar yang ditetapkan. Standar yang digunakan oleh Rumah Sakit mempunyai 7 kriteria, yaitu : kepemimpinan; perencanaan strategi; fokus pasien; pelanggan lain dan pasar; pengukuran analisis dan manajemen; fokus tenaga kerja; fokus operasi kerja dan hasil. Tujuan penelitian ini yaitu menghasilkankriteria prioritas kinerja yang harus diperbaiki dengan metode Analytic Network Process (ANP). Penerapan metode Analytic Network Process digunakan untuk melihat ketergantungan antar kriteria yang ada dan memberikan bobot antar kriteria dan sub-kriteria. Hasil penelitian ini berupa grafik yang menunjukkan prioritas kriteria yang harus diperbaiki dalam kinerja manajemen. Hasil penelitian dengan metode ANP menunjukkan kriteria “fokus tenaga kerja” mendapatkan skor terendah yaitu 0,13 sehingga harus diperbaiki. Sedangkan, untuk skor tertinggi terdapat pada kriteria “kepemimpinan” yaitu 0,21. Hal ini menunjukkan bahwa penerapan metode Analytic Network Process dapat digunakan untuk analisis perbaikan kriteria kinerja rumah sakit secara menyeluruh

References

[1] Akdon. (2007). Strategic Management For Education Management Manajemen. Alfabeta Bandung.
[2] Hidayati, J. (2012). Penerapan Analytical Network Process (Anp ) Pada Sistem Pengukuran Kinerja Di Kebun, VII(1), 51–60.
[3] Menkes RI. (2009). UU RI No 44 Tahun 2009 tentang Rumah Sakit. Peraturan Menteri Kesehatan Tentang Rumah Sakit, 1–24.http://doi.org/UNDANG-UNDANG RI.
[4] Saaty, T. L. (1996). Decision Making with Dependence and Feedback: The Analytic Network Process. RWS Publications, 1996, ISBN 0-9620317-9-8, 370. Retrieved from http://www.rwspublications.com/books/anp/decision-making-withdependence-and-feedback/
[5] Saaty, T. L. (2003). Decision making with the AHP,Why is the principal eigenvector necessary. European Journal of Operational Research, 145, 85–91. http://doi.org/10.1016/S0377-2217(02)00227-8
[6] Yüksel, I., & Daǧdeviren, M. (2010). Using the fuzzy analytic network process (ANP) for Balanced Scorecard (BSC):A case study for a manufacturing firm. Expert Systems with Applications, 37(2), 1270–1278. http://doi.org/10.1016/j.eswa.2009.06.002
Published
2019-03-08
How to Cite
Wiguna, C., & Saputra, D. E. (2019). Penerapan Metode Analytic Network Processdalam Analisis Perbaikan Kriteria Kinerja Manajemen Bidang Kesehatan. Proceedings of the National Conference on Electrical Engineering, Informatics, Industrial Technology, and Creative Media, 1(1), 19-24. Retrieved from https://conferences.ittelkom-pwt.ac.id/index.php/centive/article/view/4