Rancang Bangun Penyiram Otomatis pada Variasi Kumbung Jamur Tiram Berbasis Internet of Things di Kecamatan Kesamben

  • Hayu Aji Nastiti Tia Putri Institut Teknologi Telkom Purwokerto
  • Gunawan Wibisono Institut Teknologi Telkom Purwokerto
  • Danny Kurnianto Institut Teknologi Telkom Purwokerto
Keywords: Jamur Tiram, Suhu, Kelembapan, Sensor DHT22, Internet of Things

Abstract

Jamur tiram (Pleurotus ostreatus) adalah salah satu jenis jamur yang populer untuk dikonsumsi dan mengandung berbagai zat gizi yang dibutuhkan oleh tubuh. Pada budidaya jamur tiram, faktor suhu dan kelembapan memiliki pengaruh signifikan terhadap pertumbuhan dan hasil panen. Suhu yang optimal untuk pertumbuhan jamur tiram berada dalam rentang 22-28℃, sementara kelembapan optimalnya berada di sekitar 80-90%. Untuk mencapai kondisi lingkungan yang sesuai, kumbung jamur tiram dapat dibangun dengan menggunakan bahan seperti batako, plastik, dan bambu. Tujuan dari penggunaan berbagai variasi bahan tersebut adalah untuk mempertahankan stabilitas suhu dan kelembaban, disesuaikan dengan kondisi lingkungan di daerah tertentu. Untuk mempermudah pemantauan kondisi tersebut, diperlukan sebuah alat yang dapat berfungsi sebagai pemantau dan pengontrol suhu serta kelembaban kumbung jamur tiram. Alat ini menggunakan sensor suhu dan kelembapan DHT22 serta menggunakan google spreansheet sepagai platform menerapkan konsep Internet of Things (IoT) -nya. Pada pengujian sensor suhu DHT22, didapatkan akurasi rata-rata sebesar 94,58%, sedangkan untuk sensor kelembaban DHT22 didapatkan  akurasi rata-rata sebesar 95,60%.

References

[1] “Persentase Tenaga Kerja Informal Sektor Pertanian (Persen), 2019-2021,” 2021. https://www.bps.go.id/indicator/6/1171/1/persentase-tenaga-kerja-informal-sektor-pertanian.html (accessed Nov. 09, 2022).
[2] L. Fitriani, Y. Krisnawati, M. O. R. Anorda, and K. Lanjarini, “Jenis-Jenis Dan Potensi Jamur Makroskopis Yang Terdapat Di Pt Perkebunan Hasil Musi Lestari Dan Pt Djuanda Sawit Kabupaten Musi Rawas,” J. Biosilampari J. Biol., vol. 1, no. 1, pp. 21–28, 2018, doi: 10.31540/biosilampari.v1i1.49.
[3] N. Astari, E. Roziaty, J. A. Yani Tromol Pos I Pabelan Kartasura Surakarta, and J. Tengah, “Seminar Nasional Pendidikan Biologi dan Saintek (SNPBS) ke-V 2020 | 141 POTENSI JAMUR KONSUMSI DI INDONESIA SEBAGAI IMUNOMODULATOR GUNA MENJAGA SISTEM IMUN DALAM MENGHADAPI COVID-19,” pp. 141–147, 2020.
[4] M. Riski, A. Alawiyah, M. Bakri, and N. U. Putri, “Alat Penjaga Kestabilan Suhu Pada Tumbuhan Jamur Tiram Putih Menggunakan Arduino UNO R3,” J. Tek. dan Sist. Komput., vol. 2, no. 1, pp. 67–79, 2021.
[5] S. Egra, I. W. Kusuma, and E. T. Arung, “POTENSI JAMUR TIRAM PUTIH (Pleurotus ostreatus) TERHADAP PENGHAMBATAN Candida albicans DAN Propionibacterium acnes,” ULIN J. Hutan Trop., vol. 2, no. 1, pp. 35–40, 2018, doi: 10.32522/ujht.v2i1.1045.
[6] H. Parjimo & Drs. Agus Andoko, Budi Daya Jamur (Jamur Kuping, Jamur Tiram, Jamur Merang) -. Jakarta Selatan: PT AgroMedia Pustaka, 2007. Accessed: Nov. 09, 2022. [Online]. Available: https://books.google.co.id/books?hl=id&lr=&id=CFH4n64VeCcC&oi=fnd&pg=PA1&dq=Parjimo,+H.,+%26+Andoko,+A.+(2007).+Budi+Daya+Jamur+Jamur+Kuping,+Jamur+Tiram,+dan+Jamur+Merang.+Jakarta+(ID):+PT+Agromedia+Pustaka.&ots=qzNWgtD3Vl&sig=1iE_xKWcY1ibCxHuCmPxVsbTlw4
[7] A. Najmurrokhman, N. Arafah, U. Komarudin, and B. H. S. R. Wibowo, “Prototipe Sistem Kendali Suhu dan Kelembaban dalam Ruang Budidaya Jamur Tiram menggunakan Mikrokontroler Arduino Uno dan Sensor DHT11,” Sent. 2019, pp. 27–34, 2019.
[8] “Kecamatan Kesamben Dalam Angka Tahun 2021,” Badan Pusat Statistik Kabupaten Blitar, 2021. https://blitarkab.bps.go.id/publication/download.html?nrbvfeve=MzY3ZjQzNGI1OWVhZjg0OGNkYWEzODJh&xzmn=aHR0cHM6Ly9ibGl0YXJrYWIuYnBzLmdvLmlkL3B1YmxpY2F0aW9uLzIwMjEvMDkvMjQvMzY3ZjQzNGI1OWVhZjg0OGNkYWEzODJhL2tlY2FtYXRhbi1rZXNhbWJlbi1kYWxhbS1hbmdrYS0yMDIxLmh0bW (accessed Nov. 10, 2022).
[9] N. Devi, D. Erwanto, and Y. Utomo, “Multitek Indonesia : Jurnal Ilmiah Multitek Indonesia : Jurnal Ilmiah,” Multitek Indones. J. Ilm., vol. 12, no. 2, pp. 104–113, 2018.
[10] Siswanto, Ikin Rojikin, and Windu Gata, “Pemanfaatan Sensor Suhu DHT-22, Ultrasonik HC-SR04 Untuk Mengendalikan Kolam Dengan Notifikasi Email,” J. RESTI (Rekayasa Sist. dan Teknol. Informasi), vol. 3, no. 3, pp. 544–551, 2019, doi: 10.29207/resti.v3i3.1334.
Published
2023-12-15
How to Cite
Putri, H., Wibisono, G., & Kurnianto, D. (2023). Rancang Bangun Penyiram Otomatis pada Variasi Kumbung Jamur Tiram Berbasis Internet of Things di Kecamatan Kesamben. Proceedings of the National Conference on Electrical Engineering, Informatics, Industrial Technology, and Creative Media, 3(1), 95-103. Retrieved from https://conferences.ittelkom-pwt.ac.id/index.php/centive/article/view/212